Saturday, December 23, 2006

balik kampung 7: gambar dari seputar KL


lokasi punggah memunggah? jangan tanyakan pada orang jawa timur (surabaya)... bisa salah paham mereka. soalnya ini adanya di kuala lumpur.


kawasan petaling alias chinatown di KL, ramai dan banyak pedagang... ada yang jualan minuman air mata kucing, kembang tahu (tahu hwa) cuma 1 ringgit, chestnut panggang, aneka suvenir dan makanan.


masjid kesohor di KL, Masjid Jamek, di tengah kesenyapan beberapa hari setelah lebaran.


perayaan deepavali (diwali) dimeriahkan dengan hiasan bergambar lotus yang terbuat dari beras berwarna-warni ditaburkan di hall Berjaya Times Square. rancak nian!


borders KL, the nice and cozy place for hiding with books...

No comments: